Coffee Talk Bersama Komunitas Sapulidi: Intsiawati Ayus Prihatinan Kondisi RSJ

Inforiau.co-Bukitraya - Kondisi Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Pekanbaru sudah sangat memprihatinkan. Untuk itu, anggota DPD RI dari Provinsi Riau, Intsiawati Ayus meminta agar pemerintah daerah yakni pemerintah kota dan pemerintah provinsi menganggarkan dana untuk menunjang fasilitas RSJ tersebut.
 
Intsiawati Ayus Prihatinan Kondisi RSJ Hal itu disampaikannya saat dia  menggelar coffee talk bersama mahasiswa dan Komunitas Sapulidi di markas Sapulidi Center di Jalan Pahlawan Kerja, Kelurahan Maharatu, Kecamatan Marpoyan Damai, Jumat (12/12).
 
Dalam diskusi publik tersebut, Intsiawati Ayus yang berada dalam komite satu yang membahas hubungan pusat dan daerah, pemekaran daerah, otonomi daerah, panitia perancang undang-undang berulang kali mengkritisi minimnya perhatian Pemerintah Provinsi Riau terhadap keberadaan RSJ  di Kecamatan Tampan. Pasalnya sejak 25 tahun yang lalu tidak ada perubahan yang signifikan pada rumah sakit tersebut.
 
"Saya telah melakukan ujian psikotes lima kali di sana dalam 25 tahun. Tapi kemarin ketika saya baru landing, saya langsung melakukan kunjungan ke situ (RSJ, red). Hasilnya sangat mengejutkan. Mulai dari infrastruktur dan fasilitas pendukung lainnya, ternyata sangat minim. Boleh dikatakan kondisi di RSJ itu tidak memanusiakan manusia," ungkap Intsiawati Ayus.
 
Jujur, dia mengaku sangat prihatin melihat kondisi RSJ tersebut. Karena itu, sekali lagi dia  berharap pemerintah daerah baik itu Pemerintah Kota Pekanbaru maupun Pemerintah Provinsi Riau menganggarkan dana untuk menunjang fasilitas-fasilitas RSJ tersebut. 
 
"Saya akan menggaungkan kondisi ini ke Pemerintah Pusat. Semoga ini akan jadi perhatian pusat untuk diperjuangkan," jelasnya. CR07

More

Find Us On Facebook

Kontak Kami

Nama

Email *

Pesan *

Blog Archive

Diberdayakan oleh Blogger.